Golongan Darah O Paling Awet Muda? Cek Disini

Hallo Remaja Gaul,  Goldar O adalah orang yang ceria dan sering tertawa menurut berbagai sumber artikel yang saya baca dan diantaranya saya survey sendiri di FP Golongan Darah O
bahkan dalam keadaan banyak masalah pun goldar O ini sering tertawa dihadapan teman-temannya karena tidak mau terlihat rapuh dan tidak mau menyusahkan orang lain
karena sering tertawa manfaat bagi tubuh sangat bagus diantaranya :




1.Tertawa meningkatkan kekebalan tubuh
Kondisi stres yang kita alami bisa menyebabkan reaksi kimia dalam tubuh yang bisa menurunkan kekebalan tubuh, sehingga kemungkinan kita menjadi jatuh sakit sangat besar.Tertawa adalah salah satu bahan bakar sistem kekebalan tubuh yang hangat, yang dengan kekuatannya yang besar akan melawan penyakit dan akan membantu kita tetap sehat dan enerjik.

2.Tertawa bisa membantu membakar kalori
Tertawa bahkan bisa membantu kita dalam megelola kebugaran tubuh. Menurut penelitian, tertawa lepas akan menigkatkan denyut jantung dan bisa membakar sekitar 10-40 kalori dalam 15 menit.

3.Membuat Awet muda
Orang yang selalu terkungkung dalam situasi tegang pada umumnya lebih mudah stres. Stres yang terjadi akan memicu keluarnya hormon yang disebut dengan kortisol. Hormon kortisol yang berlebihan akibat stres yang berlarut-larut bisa menyebabkan darah tinggi, gula darah tinggi, menurunnya sistem kekebalan tubuh dll.

Ada lagi hormon yang dikeluarkan ketika stres, yaitu Norephnephryne yang akan membuat orang yang stres menjadi sulit tidur. Beberapa akibat stres diatas pada akhirnya bisa membuat kita menjadi lebih cepat terlihat tua, dan dengan uban yang lebih cepat tumbuh. Jadi, kebiasaan tertawa yang sehat bisa melepaskan kita dari stres, yang pada akhirnya akan menjaga kita awet muda.

Artikel Terkait